Selasa, 30 Juni 2015

Menghitung skala kepedasan cabai

kalau ada pertanyaan tentang cabai pasti langsung rasa pedasnya yang kita bahas, namun kalau kita bicara tentang pedas ternyata ada tingkatanya dan skalanya namanya SHU (Scoville heat units ) dan bagaimana cara mengurukur pedasnya?


berikut ini saya ambilkan informasi dari www.spicyaddict.com :

In Scoville's method, an exact weight of dried pepper is dissolved in alcohol to extract the heat components (capsinoids), then diluted in a solution of sugar water. Increasing concentrations of the extracted capsinoids are given to a panel of five trained tasters, until a majority of three can detect the heat in a dilution. The heat level is based on this dilution, rated in multiples of 100 SHU. 

Dalam metode Scoville, berat tepat cabai kering dilarutkan dalam alkohol untuk mengekstrak komponen panas (capsinoids), kemudian diencerkan dalam larutan air gula. Peningkatan konsentrasi capsinoids diekstraksi diberikan kepada sebuah panel lima icip dilatih, sampai mayoritas tiga dapat mendeteksi panas di sebuah dilusi. Tingkat panas didasarkan pada dilusi ini, dinilai dalam kelipatan 100 SHU.



untuk detailnya tingkat kepedasan berikut ini gambaranya

info mengenai detail detailnya tiap jenis cabai tunggu kisah kelanjutan dari si sambal

salam pedas









Sambel Korek

hari ini si sambal coba mengulik tentang sambel korek/kosek atau apapun namanya sambal ini memiliki tingkat kepopuleren tinggi selain mudah dibuat sambal ini cocok untuk berbagai makanan termasuk sebuah tempe

http://moeday-ku.blogspot.com/2013/04/resep-sambal-kosek.html
dari berbagai info yang di terima si sambal ada salah satu paling mudah membuat sambel korek yang ternya bahanya mirip dengan sambal bawang yang kemarin si sambal posting cuman bedanya tampa bawang merah

jadi berikut ini resepnya

4 buah cabai rawit
1 buah bwang putih kecil saja ya karena aromanya kuat
Gula Pasir & garam secukupnya

cara membuatnya :

1. masukan cabai, bawang oputih, gula dan garam lalu haluskan kasar
2. sambal sudah siap disajikan

tips nya nieh
kalau dari diahdidi.com ini tipsnya
1. untuk menghilangkan bau langu dari cabai mentah bisa ditambahkan sedikit minyak panas
2. kalu ingin variasi lagi bisa ditambahkan sedikit kencur

sekian info sambal dari si sambal selamat menikmati pedasnya sambal korek...

Sambal Bawang

Bila anda penggemar Kuliner Bebek atau ayam goreng tentu saja tidak asing dengan sambal bawang, sambal yang memiliki citarasa pedas renyah ini sangat cocok bila di dampingkan dengan nasi pulen panas dan sepotong ayam atau bebek goreng

apakah sambal bawang sulit untuk kita buat? ternyata tidak hanya dibutuhkan niat dan waktu untuk membuatnya. tentu saja cowek dan muntu tidak bisa kita tinggalkan berikut ini tips singkat membuat sambal bawang yang nikmat.

 siapkan bahan baku pembuatan sambal bawang sebagai berikut  sebagai berikut: 
  • Cabe rawit sesuai dengan porsi dan cita rasa yang diinginkan.
  • Bawang putih sebanyak 2 siung.
  • Bawang merah sebanyak 3 siung.
  • Garam secukupnya usahakan garam halus.
  • Gula pasir sebanyak 1 sendok makan atau sesuai selera Anda.
  • Minyak yang sudah dipanaskan sesuai dengan selera.

Setelah semua bahan baku sambal bawang sudah siap diolah, maka proses pembuatan sambal bawang siap dilaksanakan sebagai berikut: 
  • Siapkan ulekan atau cowek  dan mulailah haluskan cabe rawit dan bawang putih serta merah. setelah sedikit lembut. Tambahkan garam dan gula ke dalamnya
  • ini proses intinya, siramkan minyak sayur dalam keadaan panas ke dalam ulekan/cowek. Dan campur semua bahan biar merata dan meresap.
  • Sambal bawang siap disajikan.

Senin, 29 Juni 2015

Apapun makanannya sambal tetap teman setia

Sambal atau kalau orang bule bilangnya Sauce merupakan salah satu pelengkap meja makan, ibaratnya apapun makananya sambal adalah temannya, sambal biasanya berbahan baku cabai untuk bahasa indonesia atau cabe kalau orang jawa bilang, namun tidak semua sambal berbahan dasar cabai, ada varian lain bahan baku sambal misalnya : mangga, petis, kacang, kecap, bawang merah (brambang) dan masih banyak lagi yang akan kita ulas satu persatu

http://caramembuat123.blogspot.com/2013/10/cara-membuat-sambal.html
sambal memiliki banyak varian lebih dari 1000 jenis sedangkan indonesia sendiri memiliki lebih dari 300 jenis sambal dari berbagai variasi rasa pedas, sambal juga sering membawa identitas lokasi atau identitas rasa, misalnya Sambal Bu rudi memiliki ciri khas surabaya, sambel bandeng identitas daerah pati Jawa Tengah, namun ada juga sambel badak yang tidak mencerminkan identitas badak

mari kita perkaya aneka sambal dan tentu saja sambil incip incip sambal...

salam sambal


Eka